24 Klub Liga 2 KSB siap Berkompetisi

KSBNEWS – Meski berada di kasta kedua, managemen sejumlah klub liga 2 Asosiasi PSSI Kabupaten Sumbawa Barat, tak mau kalah gengsi dengan kompetisi Liga 1.

Usai Manager meeting Klub Liga 2 yang berlangsung, Rabu (2/10) kemarin, masing-masing klub peserta langsung meningkatkan suhu berkompetisi menjadi lebih semarak,

Baik di Facebook maupun instagram klub masing-masing, mulai unjuk gigi menampilkan hal menarik seperti logo jersey dan kekuatan tim serta motivasi menjadi yang terbaik.

Hal ini menjadi menarik menuju persaingan merebut posisi promosi maupun juara sejati.

“Hebat Klub Liga 2 Bangun Atmosfir Rasa Liga Puncak, Keren Liga 2, Liga 3 Juga Mantap. Atmosfir Kompetisi Menentukan Kwalitas,” demikian kutipan yang ditulis Askab PSSI KSB di Halaman resminya.

Sekretaris Umum Askab PSSI KSB, Indra Irawan LM, S. Kom berharap semangat yang ditampilkan kontestan Liga 2 dapat menular juga di Liga 3 dan tentu Liga 1.

” Paling penting adalah pembuktian di lapangan hijau, bermain tidak sekedar menang tapi menunjukkan permainan berkwalitas tentu yang paling utama sportif dan Fair Play, juga ajang silaturrahmi,” ujarnya.

Indra menjelaskan, untuk Liga 2 akan digelar di Kecamatan Maluk diikuti oleh 24 Klub yang dibagi dalam 4 Grup.

Ketentuannya umumnya ditegaskan Indra, 4 Klub rebut promosi Liga 1, dan akan ada 12 Klub terdegradasi.

Berikut Peserta Liga 2