Taliwang – Simpatisan Amar – Nani semakin solid menjaring simpatisan dengan membentuk Tim Relawan di Lingkungan Arken Kelurahan Arab Kenangan Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat, pada Rabu (10/7/2024) kemarin malam. Pengukuhannya di lakukan Ketua Umum AMANAH, H. Hamzah bersama Leo Supardinata, selaku Ketua 1 Relawan Kabupaten.
” Ini bukti relawan dan pendukung Amar – Nani masif di Arken. Setelah ini pengukuhan juga akan dilakukan di kelurahan/desa lainnya di seluruh wilayah KSB untuk kemudian turun bekerja melancarkan gerakan mendekati simpul-simpul pemilik suara,” ungkap Ketua 1 Relawan Kabupaten Amar – Nani, Leo
Menurut Leo, sebagai bentuk penegasan kepada para relawan mereka sudah satu sikap, satu pikiran bergandengan tangan, solid untuk siap mengawal memenangkan Amar – Nani di Pilkada mendatang.
” Jadi pengukuhan ini bagaimana kita menyatukan langkah dan pikiran, kita sepemikiran paket ” AMANAH ” adalah pasangan yang paling siap melanjutkan kepemimpinan Periode sebelumnya,” Kata Leo
Oleh karena itu, ia meminta kepada relawan yang sudah dikukuhkan, ketika di lapangan nanti agar dapat memberikan edukasi politik kepada masyarakat. Pilkada Sumbawa Barat haruslah menjadi tempat adu gagasan calon – calon terbaik daerah, bukan mencari – cari kesalahan calon lain.
“Kalau adu gagasan insya Allah Amar – Nani siap memberikan pemikirannya untuk masa depan KSB, begitupun soal lain-lainnya juga Amar – Nani sangat begitu siap,” Sebutnya
Dia menilai kehadiran dan kekompakan relawan Amar – Nani sudah diatas kertas, mulai dari tingkat Kabupaten hingga Desa menunjukkan paket ” Amanah ” dekat di hati rakyat.
Untuk itu dirinya berharap perlu bekerja lebih keras lagi guna meyakinkan individu-individu lainnya dengan memperkuat lagi sinergitas, solid dan total menginfiltrasi basis massa.
” Relawan harus benar-benar merapat kepada masyarakat di tingkat akar rumput untuk berdiskusi tentang berbagai persoalan dan mengarahkan solusi dan harapan kepada figur yang didukung, yakni Amar – Nani,” pungkasnya. (**)