Polres Sumbawa Barat Gelar Sosialisasi Safety Riding ke SMA N 1 Sekongkang

KSB NEWS – Dalam rangka Operasi Keselamatan Lalu Lintas, Satlantas Polres Sumbawa Barat menggelar sosialisasi safety riding yang diikuti siswa di SMA Negeri 1 Sekongkang, Kamis (30/01).

Pelaksanaan safety riding, semua tahapan dan tata cara berkendara yang baik diberikan, mulai dari kelengkapan surat kendaraan sampai persiapan oleh anggota Satlantas dalam berkendara melintasi sejumlah rintangan seperti dalam ujian pembuatan SIM.

Kapolres Sumbawa Barat AKBP Mustofa, S.IK, MH, melalui Kasat Lantas IPTU Putu Gede Caka Pratyaksa Ratsuko.S.IK mengatakan bahwa sosialisasi dan pelatihan safety riding kita berikan dalam rangka kampanye Operasi Keselamatan Lalu Lintas.

“Sosialisasi safety riding tujuannya untuk memberikan pemahaman tata cara berkendara yang baik kepada siswa. Harapannya siswa bisa tertib berlalu lintas dan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas,” ucapnya.

Ia menjelaskan, dalam pelaksanaannya, kita berikan terlebih dahulu materi tentang tertib berlalu lintas. Selanjutnya kita berikan contoh tata cara berkendara yang baik kemudian ditirukan praktek berkendara bagi keselamatan siswa.

“Dengan diadakanya sosialisasi dan pelatihan safety riding ini, diharapkan seluruh siswa yang sudah memenuhi syarat berkendara dapat mengendarai kendaraan sesuai dengan aturan yang berlaku,” tutupnya.(Bs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *